Do'a Tatkala Menjenguk Orang Sakit
Dalam kehidupan sehari-hari, setiap kita sering mendengar ada saudara, teman, tetangga, tokoh masyarakat, rekan bisnis, dan sebagainya, yang sedang mendapat ujian berupa sakit. Sungguh sakit merupakan hal yang menyedihkan dan menyusahkan bagi diri maupun keluarganya. Sebagai seorang yang peduli dengan keadaan orang lain, maka kita pun menjenguk mereka yang sedang sakit tersebut. Entah, langsung menuju ke Rumah Sakit atau ke tempat tinggal orang yang bersangkutan.
Kita membawakan sedikit uang atau barang tertentu (pada umumnya banyak yang memilih buah-buahan, atau makanan enak lainnya) untuk meringankan kesulitan yang dihadapi. Namun disamping itu, ada sesuatu yang penting sebetulnya untuk kita lakukan. Hal penting tersebut ialah dengan berdoa ketika menjenguk orang sakit. Lantas bagaimana doanya? Setidaknya di blog poskajian ini kami akan sampaikan 3 (tiga) do'a, berikut silakan kita simak bersama :
1. Doa yang Pertama
ALLAHUMMA RABBAN NAAS MUDZHIBAL BA’SI ISYFI ANTASY-SYAAFII LAA SYAFIYA ILLAA ANTA SYIFAA’AN LAA YUGHAADIRU SAQOMAN.
Artinya:
“Ya Allah Wahai Tuhan segala manusia, hilangkanlah penyakitnya, sembukanlah ia. (Hanya) Engkaulah yang dapat menyembuhkannya, tidak ada kesembuhan melainkan kesembuhan dariMu, kesembuhan yang tidak kambuh lagi.” ( HR. Bukhari dan Muslim).
2. Doa yang Kedua
ASALULLAHAL ADHIM, ROBBAL ARSYIL ADHIM AN-YASYFIYAKA
Dibaca 7 kali.
Artinya:
“Aku mohon kepada Allah Yang Maha Agung, Tuhan yang menguasai arsy yang agung, agar menyembuhkan penyakitmu”
(HR. At-Tirmidzi, Abu Dawud)
3. Doa yang Ketiga
LAABA’SA THOHUURUN INSYA ALLAH
“Tidak mengapa, semoga sakitmu ini membuat dosamu bersih, insya Allah.”
(HR. Bukhari)
Kita bisa memilih salah satunya ketika menjenguk orang sakit, atau bisa melafazkan ketiga-tiganya. Dengan doa kita, orang yang sakit akan merasa lebih terhibur dan bersemangat untuk segera sembuh pun akan semakin besar. Kemudahan akan hadir dengan doa yang kita panjatkan. Bukankah kita hendaknya saling menolong dalam kebaikan untuk saudara kita. Sehingga kita dapat masuk surga bersama-sama.